Paket Internet Begadang Terbaik

Paket internet khusus buat yang lagi begadang sekarang sudah banyak disediakan oleh operator selular seperti Telkomsel, XL, Tri dan operator lainnya. Yang paling mengejutkan adalah kuota 10x lebih banyak! Namun karena dikhususkan untuk berinternet pada jam 12 malam sampai jam enam pagi.

Lalu, dari semua operator tadi manakah yang lebih murah? Seperti yang saya ketahui adalah operator XL menyediakan paket begadang termurah dari yang lain. Walaupun hanya tersedia dua jenis paket begadang, namun bisa bikin pengguna puas. Yaitu dengan harga 25 ribu selama sebulan, pengguna bisa menikmati kuota sebesar 5 GB. Sedangkan dengan harga yang 50 ribu perbulan, pengguna bisa menikmati kuota sebanyak 11 GB. Dengan demikian, XL diklaim lebih murah dibanding Tri dan Telkomsel. Selain itu, operator Tri dan Telkomsel memberikan masa pakai dari jam 00.00 - 06.00, sedangkan XL membebaskan pengguna untuk berinternet dari jam 00.00 -  09.00.

Masalah kualitas, XL di daerah tempat tinggal saya lumayan lebih ngebut dari koneksi di warnet yakni 3,2 MBps, soalnya sudah dibekali jaringan 3G HSDPA.

0 comments:

Post a Comment